Apa itu PMMB? Penting Gk sih?

by - 23.55

Bagi kalian yang jarang berinteraksi dengan pemerintah pasti kurang mengetahui apa itu PMMB. PMMB merupakan kepanjangan dari Program Mahasiswa Magang Bersertifikat, yang artinya masih sama dengan magang atau pkl yang biasa tetapi bedanya adalah PMMB merupakan program yang diselenggarakan khusus oleh Forum Human Capital Indonesia (FHCI) yang bekerja sama dengan BUMN. Biasanya yang melakukan kegiatan ini adalah universitas-universitas yang sudah melakukan kerja sama dengan BUMN.

Untuk bisa mengikuti PMMB diperlukan kualifikasi yang tinggi dimana, dari puluhan ribu yang mendaftar biasanya dibatasi menjadi beberap ribu saja seperti contoh batch 1 tahun 2021 BUMN berkomitmen membuka peluang posisi magang sejumlah 2000 posisi. Dalam program ini, banyak ilmu yang akan diajarkan, dan banyak praktek dalam pengerjaannya. Alasan program ini dibuat adalah untuk mempersiapkan kandidat-kandidat yang bisa direkrut BUMN yang bisa bekerja untuk negri.

Apa aja syarat ikut PMMB

Syarat yang ditentukan untuk mengikuti PMMB biasanya dibuat oleh BUMN yang membuka lawongan magang. Syarat umum biasanya adalah:

  1. Mahasiswa Aktif

  2. Mahasiswa D3/D4/S1/S2

  3. IPK minimal 2,75

  4. Sehat Jasmani dan rohani

  5. Tidak menuntut untuk menjadi pegawai tetap

  6. Bersedia mengikuti kegiatan magang di perusahaan selama minimal 6 bulan

Syarat Khususnya adalah sebagai berikut:

  1. Lulus selesksi dari perguruan tinggi

  2. Disarankan perguruan tinggi

  3. Pakta integritas (Surat perjanjian bersedia magang selama 6 bulan) yang didapatkan melalui Perguruan Tinggi

  4. CV (Curricullum Vitae)

  5. Transkrip Nilai

  6. SKCK atau surat kelakuan bauk yang dikeluarkan oleh perguruan tinggi

  7. SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu) – optional

Manfaat

Apa saja sih manfaat yang kita dapat dari mengikuti PMMB? Perhatikan penjelasan berikut

  1. Sertifikat Industri dan Sertifikat Kompetensi (Opsional)

  2. Selama magang, mahasiswa akan memperoleh uang saku dan fasilitas lainnya dari perusahaan, sesuai kebijakan perusahaan

  3. Bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan magang selama 6 bulan, maka nilai magang tersebut dapat dikonversi menjadi nilai matakuliah sesuai ketentuan SKS dari universitas masing-masing.

Penting sekali bagi mahasisa yang mau mendaftar untuk selalu mengikuti informasi terbaru seputar PMMB ini, dan perhatikan bahwa universitas kalian terdaftar untuk ikut PMMB atau tidak. Untuk prses pendaftarannya, biasanya dalam situs BUMN untuk magang disediakan link didalam poster ataupun website utama BUMN. Meskipun tidak semua bisa ikut PMMB, kalian tenang saja masih ada tempat yang tidak kalah bagus yaitu PT. Starshare. Di perusahaan ini kalian juga akan dikasih intensif, sertifikat, dan juga akan banyak belajar. Bagi kalian yang penasaran bisa klik link ini: Magang Starshare.

Sampai disini artikel tentang PMMB, yang mau mendaftar silahkan mendaftar dan semoga bisa dapat posisi magang. Semoga artikel ini bisa membantu teman-teman.



You May Also Like

0 komentar